queen-ing, washing then blogging

Wednesday, November 25, 2020

Serba Serbi Berhutang



Aloha!

Apakabar semuanya? Semoga dalam keadaan sehat lahir batin, sehat dompetnya juga :").

Jaman pandemik gini, sehat aja udah mahal banget. Ditambah dengan masih berpenghasilan, ya Allah Alhamdulillahirobbilalamin banget. Jaman sekarang, virus Covid19 yang ga keliatan tapi mematikan aja udah cukup bikin kita berantakan, ga heran banyak tetangga kanan kiri banyak yang di PHK karena kondisi yang ga ideal ini. Banyak-banyak bersyukurlah kita semua yang masih diberi nikmat sehat.


Kondisi pandemik ini, mau ga mau mengubah banyak hal terutama kondisi perekonomian kita dari skala yang terkecil, perekonomian keluarga. 


Yang tadinya ada post transportasi anak dan suami ke sekolah dan ke kantor, banyak beralih ke post  kuota internet karena pembelajaran dan sebagian pekerjaan kantor dihandle dari rumah menggunakan koneksi internet. 


Gaes, koneksi internet mumpuni yang ga pake kata-kata "poor connection, reconnecting" atau tetiba gambar kita menjadi potongan puzzle saat video call/zoom itu mahal. Ga percaya? Sok atuhlah dibandingin provider internet yang mahal sama yg murah. 


Perubahan perekonomian keluarga ga cuma dari biaya operasional sekolah/pekerjaan, tapi juga printilan pencegahan penyakit, seperti : ada post khusus untuk pembelian vitamin, stok buah-buahan, masker, face shield dan  obat-obatan flu ringan. Secara, batuk sedikit di tengah-tengah orang banyak langsung dipelototin sinis :D. 


Itu baru yang jelas terdampak pandemik, baru juga menata hati, mental dan keuangan untuk post-post baru eh pengeluaran rutin pas musim hujan pun ga bisa ditunda. Ya namanya musim ujan, lagi masa-masanya hujan show time. Ada kalanya ada hujan heboh deras pake angin besar plus petir, yang akibatnya rumah secakep dan seinstagramable apapun pasti bakalan ada bekas bocornya hahahha. Ya begitulah. Lazim itu mah. 


Ya kali kalo bocor gitu nunggu pandemik selesai baru dibenerin? Tetep harus secepatnya dibenerin atau keburu ambrol atap kita. Ya sejuta dua juta mah ada harus keluar dompet. 


Lalu... Gimana dong, post keuangan udah mepet dibagi-bagi ke post-postnya. Pake Dana darurat aja keleus! Alhamdulillah kalo punya dana darurat. Tapi kalo kita masih ngomongin kapan bansos turun, kenapa kartu prakerja ga tembus dan gimana cara daftar bantuan untuk UMKM, dana darurat masih dalam wacana :D. True kan?


Butuh dana cepat untuk renovasi rumah bocor gimana ya caranya? Ya minjem uanglah, alias berhutang. Tapi berhutang kemana, kesiapa? Ada banyak opsinya. 


1. Pinjem ke teman/sodara dekat.

Nah ini opsi yang tercetus pertama kali. Ya coba aja, kali aja dapet pinjeman sesuai permohonan dan tanpa bunga. Woww asyik ya. Solusi paling bagus nih, semua lancar.

 

Eitsss, itu baru skenarionya. Realitanya ga kaya gitu. 


Realitanya, kita mikir-mikir seleksi sodara/temen yang mau ngasi pinjaman, trus mikir-mikir gimana cara ngomongnya, trus merangkai kata untuk meyakinkannya dan cara pembayarannya.

 

Eksekusinya, menghubungi sodara/temen ngomong panjang kalo lebar blablablablablabla. Blom juga selesai pemaparannya, tetiba sodara/temen berubah menjadi cenayang dan memotong pembicaraan dengan kalimat makjleb, "trus mau pinjem duit berapa?"


Trus sodara/temen bilang mau diskusi dulu sama pasangannya, padahal dia mau  BI Checking screening manual dengan cara tanya sodara/temen yang lain perihal track record kita. 


Pinjeman belum didapat tapi kabar kita mau berhutang dah tersebar kemana-mana. Hahaha. Sampe nanti pihak ketiga bakal nanya ke kita, "eh kamu mau pinjem duit segitu banyak untuk apa sih?" Padahal bukan dia juga yang bakal minjemin. Ahahahahaha. 


Hasilnya, permohonan pinjaman kadang diapprove keseluruhan, kadang sebagian dan jatuh tempo sesuka pemberi pinjaman berdasarkan kebutuhan si pemberi pinjaman. Atau worst scenario nya, sama sekali ga dikasi pinjaman. 


Siapkah mental kita? Ini baru pertanyaan permulaan, belum sampai ke pertanyaan inti tentang gimana mengembalikan pinjamannya. 


2. Pinjam ke kantor/koperasi

Ini bisa juga sih. Keuntungannya langsung potong gaji dan selama hutang masih berlangsung, kita tetap harus jadi karyawan di sana. Ada bunga nya, tapi kecil. Resiko tersebar info bahwa kita berhutang, agak minim. Tapi permohonan pinjaman lunak ini biasanya disertai dengan syarat-syarat administrasi seperti penahanan dokumen penting. 


3. Pinjam ke bank/leasing secara manual/offline

Bisa banget. Syaratnya sih gampang, agunkan aja sertifikat rumah/kendaraan. Hanya pihak bank/leasing yang tahu. Tapi prosesnya ga semudah itu karena akan ada BI Checking tentang riwayat hutang kita sebelumnya. 


4. Pinjam ke bank dengan aplikasi

Sama-sama pinjam ke bank tapi tanpa agunan. Bisa? Ya bisa aja. Jaman milenial gini, apa sih yang ga bisa dipencet-pencet dari HP? Bisa banget beb. Sini saya kasih tau, kunjungi website tunaiku, dibaca-baca dan dihitung-hitung. 


Tunaiku

Tunaiku merupakan salah satu situs pinjaman online pertama di Indonesia dan sudah berdiri sejak tahun 2014. Tunaiku salah satu produk dari Amar Bank, salah satu institusi finansial berbentuk bank resmi di Indonesia yang sudah beroperasi pada tahun 1991. Selain di bawah naungan bank resmi Tunaiku dan Amar Bank juga berdiri di bawah bendera perusahaan multinasional yaitu Tolaram Group. Karena berada di bawah naungan bank, KTA online di Tunaiku aman terpercaya dan kemudahannya.


Dengan visi Tunaiku untuk memberikan layanan kredit tanpa agunan yang mudah, aman, terpercaya kepada seluruh masyarakat Indonesia yang tidak hanya ingin, tapi juga butuh dana tunai tanpa jaminan langsung cair untuk memenuhi kebutuhan mendesak untuk modal usaha, renovasi rumah, biaya pendidikan, biaya pernikahan hingga biaya kesehatan yang tak terduga.




Perbedaan TUNAIKU dengan Fintech lain & KTA Konvensional

Tunaiku berdiri di bawah naungan institusi finansial berbentuk bank resmi di Indonesia yang terdaftar dan diawasi oleh OJK sehingga dari segi keamanan data nasabah tidak perlu diragukan lagi karena Tunaiku berusaha sebaik mungkin untuk melindungi data nasabah kami. Untuk fleksibilitas, Tunaiku juga cukup berbeda karena menyediakan fasilitas tenor yang sangat panjang yaitu maksimum 20 bulan dengan limit hingga 20 juta rupiah berbeda dengan situs fintech yang lebih banyak memberikan limit kecil dan tenor pendek.



Tunaiku juga menawarkan syarat dan pengajuan lebih mudah dibanding layanan KTA tradisional yang biasanya membutuhkan agunan serta banyak dokumen saat proses pengajuan KTA online maupun offline. Di Tunaiku hanya menyediakan layanan kredit pinjaman online tanpa jaminan dan tanpa kartu kredit, serta proses pengajuan KTA yang hanya bermodalkan KTP dan 10 menit waktu.


Tentu aja semua penyedia pinjaman ada plus minusnya. Nah di TUNAIKU ini, ga perlu Kartu Kredit seperti penyedia KTA lainnya, ga perlu dandan sedemikian rupa (supaya ga ketauan tetangga mau minjem duit) Dateng ke banknya karena semuanya serba onlineKalau sudah baca-baca di website TUNAIKU, siap bayar siap ngutang. Kuylah download aplikasinya. 



Syarat peminjaman dana gampang kok :

1. Usia 21-55 tahun. Yang masih dibawah umur, mundur dulu ya. Maksudnya sih ya pengaju pinjaman dalam keadaan sadar dan mengerti mengenai syarat dan ketentuan pengajuan pinjaman. 

2. WNI

3. Punya rekening bank, biasanya sih untuk pencairan dana.

4. Memiliki penghasilan untuk membayar pinjaman. Yang masih ga tau gimana cara bayar hutang atau persentase hutang sudah lebih dari 30% pendapatan, mundur dulu ya. Ditahan-tahan aja dulu keinginan berhutangnya. 

5. Alamat KTP atau domisili masih dalam area layanan yaitu Jabodetabek, Surabaya, Gresik, Sidoarjo, Bandung, Yogyakarta, Semarang, Medan, Makassar, Denpasar, Pekanbaru, Palembang.


Nah gampang kan? 





Yang perlu diingat dan dipertimbangkan sebelum mengajukan pinjaman adalah tekad bulat untuk bisa dan mampu mengembalikan pinjaman. Lakukan semuanya dalam keadaan sadar dan bertanggungjawab, bahwa semua hal yang kita lakukan memiliki konsekuensi di kemudian hari. Hindari berhutang untuk hal konsumtif seperti membeli gadget terbaru akibat terbakar api cemburu tetangga sebelah baru ganti gadget. 

Selamat berpikir :)


sumber gambar : instagram @tunaikucom

Be First to Post Comment !
Post a Comment

Terimakasih kunjungannya. Komennya dimoderasi. Semua komen saya baca Dan akan segera saya kunjungi balik :)